twitter
    Find out what I'm doing, Follow Me :)

KONDISI DAN PERULANGAN PROGRAM JAVASCRIPT

PERCABANGAN

Dengan pernyataan percabangan, program dapat melompat ke baris lain. Jenis-jenis percabangan dalam JavaScript yaitu :

1. Pernyataan if

Digunakan untuk menyeleksi sebuah kondisi.

Bentuk penulisan :

if(kondisi)

{

Pernyataan ;

}

2. Pernyataan if ... else

Digunakan untuk menguji sebuah kondisi, dan kemudian mengeksekusi pernyataan tertentu bila kondisi tersebut terpenuhi dan mengeksekusi pernyataan lain bila kondisi tersebut tidak terpenuhi.

Bentuk penulisan :

if(kondisi)

{

Pernyataan jika dipenuhi ;

}

else

{

Pernyataan jika tidak terpenuhi ;

}

3. Pernyataan if ... else if

Digunakan untuk menguji beberapa kondisi, dan kemudian mengeksekusi pernyataan tertentu bila kondisi tersebut terpenuhi dan mengeksekusi pernyataan lain bila kondisi tersebut tidak terpenuhi.

Bentuk penulisan :

if(kondisi)

{

Pernyataan1 ;

}

else if(kondisi2)

{

Pernyataan 2 ;

}

else

{

Pernyataan3 ;

}

4. Pernyataan switch

Digunakan untuk menyatakan percabangan majemuk.

Bentuk penulisan :

switch(x)

{

case nilai :

pernyataan ;

break;

case nilai :

pernyataan;

break;

default :

pernyataan;

Perintah break digunakan untuk mengakhiri suatu kasus (case) sedangkan default digunakan untuk meletakkan pernyataan yang harus dieksekusi jika tidak ada kasus yang terpenuhi.

PENGULANGAN

Digunakan untuk mengeksekusi pernyataan-pernyataan beberapa kali. Pernyataan yang harus diulang sering disebut kalang (loop).

1. Pernyataan for

Digunakan bila Anda sudah tahu berapa kali pengulangan akan dilakukan.

Bentuk penulisan :

for(inisialisasi_pencacah; kondisi; penambahan_pencacah)

{

pernyataan;

}

2. Pernyataan for bersarang

Digunakan untuk menuliskan pernyataan for di dalam for lain.

3. Pernyataan while

Digunakan bila Anda belum tahu pasti berapa banyak pengulangan akan dilakukan. Perulangan akan diakhiri oleh suatu kondisi. Bila kondisi sudah tidak terpenuhi maka pengulangan akan dihentikan.

Bentuk penulisan :

while(kondisi)

{

pernyataan;

}

4. Pernyataan while bersarang

Digunakan untuk menuliskan pernyataan while di dalam while lain.

5. Pernyataan do while

Digunakan bila Anda belum tahu pasti berapa banyak pengulangan akan dilakukan. Perulangan akan diakhiri oleh suatu kondisi yang diletakkan diakhir kalang. Pernyataan di dalam bentuk ini paling tidak akan dieksekusi minimal satu kali.

Bentuk penulisan :

do

{

pernyataan;

} while(kondisi)

Pernyataan break dan continue

Pernyataan break digunakan untuk menghentikan pengulangan di tengah jalan, sedangkan perintah continue digunakan untuk mengembalikan aliran program ke penguji kondisi pengulangan.

Sumber : Praktikum Pemrograman Web STI&K Jakarta

DOWNLOAD SELENGKAPNYA CONTOH SCRIPT PROGRAM JAVASCRIPT

3 komentar:

Anonymous said...

Lengkap ja penjelasannya !
trsin y !

hary said...

tambahin trus artikelnya dong !

Tanto Uciha said...

Thanks..,buddy u help me..,
hehehe..
jd gwa ga prlu nyalain pc gwa...,